Berbekal Modal Pengetahuan Yang Saya Miliki, Dengan Niat Tulus Untuk Memajukan Bangsa, Maka Blog Ini Dapat Tercipta. Semoga Bermanfaat Buat Kita Semua. Hidup Indonesia !!!

Tuesday, February 13, 2018

Cara Membuat Dua Baris Ketikan dalam Satu Cell pada Microsoft Excel

Secara default, sebuah cell di Ms. Excel terdiri dari satu baris saja. Jika jumlah baris ketikan yang kita miliki panjang dan melebihi lebarnya cell maka kita bisa membuatnya dengan cara memperlebar cell itu sendiri atau dengan menggunakan wraptext. Selanjutnya kita bisa membuat barik kedua dan seterusnya dengan memanfaatkan cell dibawahnya.
Sebenarnya kita bisa membuat sebuah cell dalam Ms. Excel memiliki dua baris atau lebih tanpa menggunakan cell berikutnya. Adapun cara adalah sebagai berikut :


1. Ketik baris pertama pada sebuah cell
2. Pada akhir baris pertama tekan tombol ALT+Enter.
3. Selanjutnya ketik baris kedua  dan pada akhir baris tekan kembali tombol ALT+Enter untuk membuat baris ketiga.
4. Ulangi lagi untuk baris ketiga dan seterusnya sesuai yang kita inginkan.
5. Jika ketikan untuk cell tersebut telah selesai, tekan tombol Enter